DECEMBER 9, 2022
Lifestyle

Cara Mudah Membuat Cokelat Kunafa Pistachio di Rumah: Resep Praktis Tanpa Harus Pergi ke Dubai

image
Cokelat kunafa. (Foto/mid-day.com)

1. Potong-potong kecil kunafa, kemudian di sangrai menggunakan butter sampai berwarna golden brown.

2. Taruh kunafa yang sudah garing ke dalam wadah dan campurkan dengan selai pistachio dan lelehan white chocolate, lalu di aduk sampai rata.

3. Lelehkan cokelat batang, kemudian tuang di cetakan silikon, ratakan dan biarkan mengeras selama beberapa menit.

Baca Juga: Risol Mayo Renyah dan Creamy: Resep Praktis yang Wajib Dicoba di Rumah

4. Setelah lapisan cokelat mengeras, tambahkan pasta pistachio di atasnya dan ditutup lagi atasnya dengan coklat leleh.

5. Simpan cokelat ke dalam kulkas sampai benar-benar keras.

6. Setelah mengeras, keluarkan cokelat dari cetakan dan potong sesuai selera. Cokelat kinafa Pistachio ala Dubai siap disajikan.

Dengan mencoba resep ini, Kamu bukan hanya menghemat biaya untuk membeli kunafa di restoran atau bahkan pergi ke Dubai, tetapi juga bisa menikmati sensasi memasak dan mencicipi hasil kreasi sendiri. 

Selamat mencoba membuat cokelat kunafa di rumah, semoga sukses dan bisa dinikmati bersama keluarga, atau bisa minjadi ide bisnis loh!***

 

Penulis: Amelia Zulfa Nabillah

Halaman:
1
2
3
Sumber: TikTok @luvitaho

Berita Terkait