Kampung Jabang Mayit Desa Rangkaspuna: Segera Tayang di Bioskop, Simak Sinopsis Film Horor Indonesia Terbaru
- Penulis : Maulana
- Kamis, 19 September 2024 21:41 WIB
COSMOABC.COM - Film horor Indonesia kembali hadir dengan kisah mencekam yang siap menghantui para penontonnya. Kampung Jabang Mayit menjadi salah satu film horor yang dinanti-nanti, karena membawa cerita yang unik dan berbeda.
Film Kampung Jabang Mayit akan segera rilis di bioskop awal tahun 2025, yang disutradarai oleh Wisnu Surya Pratama. Film ini menjanjikan pengalaman menonton yang mendebarkan.
Kisah tentang kampung mistis desa Rangkaspuna yang menjadi tempat praktik aborsi yang ditulis oleh Teguh Faluvie (Quertyping) akan diangkat menjadi film layar lebar berjudul Kampung Jabang Mayit.
Baca Juga: Inspirasi dari Film One Life: Kisah Besar Kemanusiaan yang Tersembunyi Selama 50 Tahun
Sebelumnya, kisah tersebut sudah lebih dulu populer dalam serial tayangan di Youtube Prasodjo Muhammad dan sudah memasuki part ketiga.
Pemainnya akan diperankan oleh Ersya Aurelia, Rachquel Nesia, Bukie Mansyur, Atiqah Hasiholan, Yudi Ahmad Tajudin, Nessie Judge, Monica Rajalele, dan Prasodjo Muhammad.
Sedikit cerita serial ini, ada seorang laki-laki bernama Arya Pradipta yang awal keluarganya kaya raya. Suatu hari usaha bapaknya bangkrut dan hutang dimana-mana.
Sampai akhirnya, saudara dari bapaknya mengajak untuk melakukan sebuah ritual aborsi kandungan yang dipercaya ketika sudah menumbalkan janin kepada ni Itoh akan menjadi kaya raya dalam sekejap.
Ni itoh merupakan sang paraji di desa Rangkaspuna. Jika masuk ke desa tersebut, kita tidak akan bisa keluar lagi tanpa mempersembahkan nyawa untuk Ni Itoh. Tumbal-tumbal berjatuhan, dan Rangkaspuna sudah menjadi pemakaman bayi massal.
Arya Pradipta membongkar misterinya, dan akhirnya bertemu dengan Gama dan Budi untuk bantu menyelamatkan keluarga Arya Pradipta dari misteri tersebut.
Siapakah Gama dan Budi? Penasaran kan? Nah, jangan lewatkan film ini di bioskop kesayangan kamu dalam waktu dekat ini!***
Penulis: Amelia Zulfa Nabillah