DECEMBER 9, 2022
International

Semenanjung Reykjanes Alami Letusan Vulkanik ke-6 Sejak Desember 2023

image
Semenanjung Reykjanes, Islandia, alami letusan vulkanik ke-6 sejak Desember 2023. (ANTARA)

IMO sebelumnya telah memperingatkan kemungkinan letusan lain, mengacu pada tanda-tanda akumulasi magma di bawah Svartsengi, tempat pembangkit listrik lokal menyediakan listrik dan air untuk sekitar 30.000 orang di semenanjung tersebut.

Pembangkit listrik tersebut sebagian besar telah dievakuasi dan dioperasikan dari jarak jauh karena ancaman vulkanik yang terus berlangsung.

Islandia, yang terletak di atas Punggung Atlantik Tengah di mana lempeng tektonik Eurasia dan Amerika Utara bertemu, adalah rumah bagi 33 sistem gunung berapi aktif, jumlah terbanyak di Eropa.

Baca Juga: Guguran Lava Meluncur 13 kali dari Gunung Merapi Sejauh 1,6 km

Gelombang letusan saat ini di Semenanjung Reykjanes menegaskan kembali ketidakstabilan geologis yang terus terjadi di kawasan itu, dan menimbulkan tantangan bagi negara pulau dengan hampir 400.000 penduduk tersebut. ***

Halaman:
1
2
Sumber: Antara

Berita Terkait