DECEMBER 9, 2022
International

Penduduk Palestina di Gaza Kembali Mengungsi

image
Sejumlah warga Palestina yang mengungsi (Foto: ANTARA)

COSMOABC.COM - Militer Israel pada Kamis 27 Juni 2024 lalu memerintahkan penduduk Palestina di sejumlah permukiman di wilayah timur Gaza City untuk segera mengungsi. Hal itu di tengah serbuan pasukan Israel ke wilayah tersebut.

Sejumlah sumber keamanan Palestina mengatakan kepada Xinhua bahwa kendaraan militer Israel memasuki lingkungan Shuja'iya, yang terletak di wilayah timur Gaza City. Ribuan warga Gaza terpaksa meninggalkan area itu ketika serangan artileri dan udara berskala besar Israel.

Tentara Israel melancarkan serangan darat pada hari Kamis di lingkungan Shejaiya dan mengklaim telah membongkar infrastruktur militer kelompok perlawanan Palestina, Hamas. Serangan tentara Israel mendapat perlawanan sengit dari kelompok-kelompok Palestina, menurut pernyataan kelompok tersebut pada Jumat.

Baca Juga: 60 Warga Palestina Tewas Akibat Serangan Israel, Jumlah Korban Jiwa di Gaza Jadi 37.718 Orang

Operasi militer tersebut memaksa ribuan warga sipil mengungsi di Shejaiya di bawah tembakan keras tentara Israel yang mengakibatkan korban jiwa.

Dengan mengabaikan resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata segera, Israel menghadapi kecaman internasional di tengah serangan brutal yang terus berlanjut di Gaza sejak serangan Hamas pada 7 Oktober.

Lebih dari 37.700 warga Palestina telah terbunuh di Gaza, sebagian besar dari korban adalah wanita dan anak-anak, serta lebih dari 86.500 lainnya terluka, menurut otoritas kesehatan setempat.

Baca Juga: Nahas! Ribuan Pelajar Palestina Batal Ikut Ujian Akhir Gara-Gara Serangan Israel di Gaza

Israel dituduh melakukan genosida di Mahkamah Internasional yang keputusan terbarunya memerintahkan Tel Aviv untuk segera menghentikan operasinya di Rafah, tempat lebih dari sejuta warga Palestina mencari perlindungan dari perang sebelum diserbu pada 6 Mei.***

Sumber: ANTARA

Berita Terkait