Erdogan Tegaskan Turki Tetap Komitmen Jadi Anggota Uni Eropa
- Penulis : Maulana
- Jumat, 28 Juni 2024 16:57 WIB

"Kita dapat meningkatkan volume perdagangan kita, yang telah mencapai 429 juta dolar AS (Rp7 triliun) pada tahun 2023 dan investasi timbal balik lebih jauh lagi,” ucap Erdogan.
Sebagai sekutu NATO (Pakta Pertahanan Atlantik Utara), kata dia, kedua negara juga harus meningkatkan kerja sama yang sudah ada di industri pertahanan.
Erdogan menyoroti posisi penting Estonia secara global dalam transformasi digital, aplikasi digital, dan pertahanan siber, serta menekankan diskusi mengenai berbagi pengalaman di bidang-bidang tersebut.
Baca Juga: Kabar Pilpres Turki, Nasib Erdogan Mulai Ditentukan
“Saya dengan tulus yakin bahwa hubungan bilateral kita yang erat dan solidaritas kita di dalam NATO akan terus diperkuat dengan landasan yang kokoh,” tutur dia.***