DECEMBER 9, 2022
International

Prabowo kepada MBZ: Terima Kasih atas Kerja Sama RS Lapangan di Gaza

image
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dan Presiden Persatuan Emirat Arab (PEA) Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan (MBZ) di Qasr Al Watn, Abu Dhabi, PEA. /ANTARA

COSMOABC.COM - Presiden RI Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih kepada Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ) atas kerja sama terkait rumah sakit (RS) lapangan di Rafah dan Gaza, Palestina.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih dalam rangka memberi bantuan kemanusiaan, UEA mengajak kami dan tim kesehatan kami bekerja sama dengan RS lapangan UEA di Rafah, Gaza," ujar Presiden Prabowo.

Hal tersebut disampaikan Prabowo dalam pertemuannya dengan Presiden MBZ, di Qasr Al Watn, Abu Dhabi, Sabtu (23 November 2024), sebagaimana tayangan video yang diterima di Jakarta, Minggu (24 November 2024).

Baca Juga: Prabowo Disambut Puluhan WNI di Brasil dan Diberi Buket Bunga

Prabowo menyatakan sangat berterima kasih atas ajakan UEA dalam kerja sama itu.

Adapun dalam berbagai kesempatan sebelumnya Prabowo Subianto menyatakan sikap Indonesia yang mendesak gencatan senjata segera dilakukan di Gaza.

Hal itu sempat diutarakan Prabowo dalam forum KTT G20 di Brasil, termasuk saat berkunjung menemui sejumlah pemimpin negara besar.

Baca Juga: Prabowo Nyatakan Dukungan RI Perkuat Pasukan Perdamaian di Palestina

Sementara itu, dalam pertemuan dengan Prabowo, Presiden MBZ menyatakan bangga atas hubungan UEA dengan Indonesia.

Presiden MBZ menyampaikan hubungan kedua negara sudah berlangsung lama. Ia optimistis hubungan akan semakin baik ke depan.

"Hubungan kita bukan baru dimulai hari ini. Kita sudah saling mengenal sekian tahun dan saya bangga dengan hubungan ini. Insyaallah hubungan ini semakin membaik dan berkembang bagi kedua bangsa dan negara di tahun-tahun mendatang,” ujar MBZ. ***

Sumber: Antara

Berita Terkait